godepok.com, Pasca dilaporkan terkait kasus dugaan penganiayaan, Aktor laga Iko Uwais akhirnya menjalani pemeriksaan di Mapolres Metro Bekasi Kota, Jumat (17/6/2022) malam.
Usai menjalani pemeriksaan oleh penyidik sekitar dua jam, Iko Uwais keluar dari ruang penyidikan dengan memperlihatkan ekspresi tersenyum dan mengaku bersyukur karena pemeriksaan berjalan lancar.
“Alhamdulillah saya dan Bang Ivan terfasilitasi. Alhamdulillah lancar,” ujar Iko Uwais usai menjalani pemeriksaan di Polres Metro Bekasi Kota, seperti dikutip dari pmjnews.
Baca Juga: Cegah Meluasnya Penularan PMK, Presiden Jokowi Perintahkan Percepat Pemberian Vaksin
Lebih lanjut Iko Uwais mengatakan bahwa dirinya tidak menutup kemungkinan untuk menempuh jalur damai dan Ia mengaku ingin berjabat tangan dengan pelapor.
"Yang saya harapkan kita berjabat tangan dan tidak akan ada lagi," katanya.
Baca Juga: Piala Presiden 2022 : Persib vs Persebaya 3-1, Kemenangan Penting Maung Bandung
Sebelumnya, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki mengatakan Iko Uwais datang dengan didampingi hukumnya. Saat ini masih menjalani pemeriksaan di lantai 5.
"Sedang dilakukan pemeriksaan. Pemeriksaan di atas ya di lantai 5. Iya didampingi (pengacara)," terang Hengki.***